Jumat, 04 Oktober 2013

[2013 Indonesian Romance Reading Challenge] #10 "Mantra Dies Irae"

Unik...
itu kata yang terlintas di benakku setelah membaca buku ini. Dan ternyata buku ini adalah buku ketiga dari seri lengkap "Jampi-Jampi Varaiya". Namun tanpa membaca buku pertama dan keduanya juga tidak akan membingungkan. Hanya saja mungkin kalau sudah membaca buku pertama dan kedua lebih lengkap mengetahui duduk ceritanya.

Menceritakan tentang penyihir yang tinggal di Jakarta (seperti Harry Potter ya), Paxillian Tanjung dan Beatrice Nuna. Namun yang menurutku agak kurang pas itu, pemilihan nama-nama tokohnya. Sangat tidak Indonesia banget. Jadi ngga bisa membayangkan kalau orang-orang itu memang tinggal di Jakarta. Sebutkan saja Oryza, Strawberry, Zea, Xander, dan keluarga karbohidrat. Tapi diluar itu semua, ceritanya lucu, ada unsur dramanya walaupun ada adegan-adegan yang menurutku lebay. Mungkin karena penyihir kali ya, jadi memang sengaja dibuat lebay. Intinya, untuk bacaan iseng-iseng lumayanlah.

And here the story...
Pax merasa patah hati setelah mengetahui bahwa Oryza dan Xander hendak menikah. Karena itu Pax memutuskan untuk menemui Nuna -yang juga patah hati karena pernikahan itu-. Pax bahkan memutuskan tinggal di rumah Nuna dan ikut membantu Nuna bekerja di warungnya. Hal itu lah yang membuat Pax dan Nuna semakin lama semakin dekat. Namun ketika mereka merasa semakin dekat satu sama lain, Nuna harus mengalami rasa sakit yang kedua kalinya karena Pax menghilang.


Judul Buku : Mantra Dies Irae
Penulis : Clara Ng
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Cetakan pertama : Oktober 2012
Tebal : 348 halaman

0 comments:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

© haafidhanita-forever in love, AllRightsReserved.

Designed by ScreenWritersArena